Tribun Otomotif – Kabar mengejutkan datang dari Honda Prelude 2026 dengan spesifikasi yang sepertinya akan membuat banyak mata tertuju mobil yang satu ini. Setelah menghilang untuk beberapa periode, kali ini mobil ini kembali hadir dengan tampilan dan teknologi yang benar-benar baru. Setelah lama menghilang dari dunia otomotif, mobil coupe legendaris ini akhirnya bangkit lagi. Dan kali ini dengan sentuhan modern yang menggabungkan efisiensi dan performa dalam satu paket yang menggoda. Jadi, seperti apa spesifikasi lengkapnya? Mari kita telusuri bersama.
Kombinasi Performa dan Efisiensi Mesin 2000cc Hybrid
Honda Prelude 2026 dibekali mesin berkapasitas 2.0 liter (1.993 cc) yang dipadukan dengan sistem hybrid. Konfigurasi ini menggabungkan mesin bensin empat silinder dengan dua motor listrik, menghasilkan total tenaga sekitar 200 horsepower dan torsi mencapai 315 Nm. Dengan perpaduan tersebut, Prelude tidak hanya lincah di jalanan kota, tetapi juga mampu memberikan sensasi berkendara yang responsif saat melaju di jalan bebas hambatan.

Transmisi eCVT dan Teknologi S+ Shift
Alih-alih menggunakan transmisi manual, Honda Prelude 2026 memilih sistem eCVT (Electronic Continuously Variable Transmission) yang terkenal efisien. Namun, untuk tetap memberikan sensasi sporty, teknologi baru bernama S+ Shift disematkan. Fitur ini mensimulasikan perpindahan gigi menggunakan paddle shift di balik kemudi, lengkap dengan respons putaran mesin dan efek perpindahan gigi yang terasa nyata. Dengan begitu, pengemudi tetap bisa merasakan adrenalin seperti mengendarai mobil sport manual, meskipun tanpa kopling.

Chasis dan Suspensi Berstandar Type R
Menariknya, Honda Prelude 2026 mewarisi sistem suspensi dan beberapa komponen Chasis dari Honda Civic Type R. Mulai dari suspensi depan dual-axis, rem Brembo, hingga peredam kejut adaptif disiapkan. Semua untuk memastikan mobil ini tetap stabil dan nyaman dalam berbagai kondisi berkendara. Namun, tuning-nya dirancang lebih halus dan elegan, mengarah pada kenyamanan touring, bukan untuk keperluan lintasan balap.
Interior Bergaya Premium
Masuk ke dalam kabin, spesifikasi Honda Prelude 2026 menawarkan nuansa modern dan futuristik. Dengan konfigurasi 2+2, kursi bagian depan dibuat nyaman dan ergonomis, sementara kursi belakang lebih ditujukan untuk penumpang tambahan atau penyimpanan tambahan. Desain interior hadir dalam dua kombinasi warna. Satunya kombinasi biru dengan putih dan juga full hitam solid,dengan jahitan biru yang memberikan kesan elegan.
Fitur digital seperti layar instrumen 10.2 inci, layar sentuh infotainment 9 inci dengan integrasi Google, serta konektivitas Apple CarPlay dan Android Auto, semuanya sudah tersedia. Tak ketinggalan, sistem audio premium dan berbagai fitur keselamatan aktif juga menjadi standar.

Kisaran Harga Honda Prelude 2026
Harga resmi Honda Prelude 2026 bervariasi tergantung pasar. Di Jepang, harga awalnya berkisar sekitar ¥6.180.000, sedangkan di Amerika Serikat, prediksinya berkisar antara USD 34.000 hingga 47.000. Jika dikonversi ke rupiah, kisaran harganya berada di antara Rp550 juta hingga Rp780 jutaan, tergantung pajak dan biaya distribusi. Untuk pasar Indonesia sendiri, belum ada konfirmasi resmi mengenai kehadiran mobil ini. Namun peluang masuknya cukup besar mengingat tren kendaraan hybrid yang semakin tumbuh.

Kembali dengan Wajah Baru!
Spesifikasi baru pada Honda Prelude 2026 adalah bukti bahwa mobil ikonik bisa bangkit kembali dengan wajah baru yang lebih relevan dengan kebutuhan zaman. Dengan mesin hybrid, teknologi transmisi inovatif, Chasis turunan Type R, serta interior modern, mobil ini sangat layak dipertimbangkan bagi mereka yang menginginkan coupe bergaya sporty namun tetap efisien. Untuk para pecinta mobil dengan karakter kuat dan sejarah panjang. Honda Prelude 2026 jelas bukan hanya sekadar kendaraan, melainkan representasi dari evolusi dan inovasi.